PPKn

Pertanyaan

secara konstitusional ,setiap warga negara memiliki hak dan kewajiban dalam pembelaan negara.jelaskan!

2 Jawaban

  • Artinya warga negara memiliki kewajiban yg harus dipatuhi dan hak yg harus dipenuhi sebagai warga negara
  • Bela negara adalah suatu paham nasionalis yang menekankan bagi setiap warga negara menjaga eksistensi negaranya di dunia ini, dan disertai sikap cinta tanah air. 
    Pasal 27 ayat (3) UUD 1945 menyatakan  bahwa setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara”.

    alasan kita harus membela negara:
    1. Menjadi Hak dan Kewajiban Kita
    Tercatat dalam UUD 1945 pada pasal 30 bahwa:
    Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pembelaan negara.” Dan “syarat-syarat tentang pembelaan diatur oleh UU”.

    Perhatikanlah kata “berhak” dan “wajib” yang menyimpulkan bahwa setiap warga negara mempunyai hak untuk mempertahankan negaranya dari ancaman asing, tetapi juga memiliki kewajiban. Hak saja berarti tergantung kemauan kita mendapatkannya, sementara kewajiban bersifat menuntut. Jadi, selain anugerah, bela negara juga adalah kewajiban kita yang sudah tinggal di Indonesia.

    2. Diatur dalam Undang-Undang
    Banyak sekali peraturan perundangan yang mewajibkan setiap warga negara membela negaranya. Peraturan dalam UU mengartikan bahwa masalah itu sudah terikat dengan hukum dan siapapun tidak boleh bermain-main dengan hukum yang sudah tertera di sana.

    3. Menghargai Jasa Para Pahlawan
    Selama kita berada dalam instansi sekolah, berkali-kali para dewan guru menyampaikan sejarah mengenai perjuangan para pahlawan memerdekakan negara kita. Bela negara juga merupakan suatu wujud menghargai jasa para pahlawan. Kita sebagai generasi penerus harus tetap melestarikan kemerdekaan yang sudah direbut dengan keringat dan darah ini. Apabila kita mengabaikan sikap nasionalisme, itu artinya kita menyia-nyiakan pencapaian pahlawan negara di masa lalu.

    4. Untuk Mempertahankan Keutuhan Wilayah Negara
    Jika warga negara tidak bekerja sama memperjuangkan negara, maka suatu saat akan ada ancaman dari luar yang akan mengganggu stabilitas nasional. Seperti masalah pencurian pulau oleh Malaysia, itu adalah salah satu contoh betapa minimnya kesadaran kita untuk menjaga keutuhan wilayah negara.

    5. Sebagai Syarat Berdirinya Negara (de facto)
    Bahkan bela negara juga menjadi salah satu syarat berdirinya negara secara de facto. Definisi negara adalah suatu wilayah yang di dalamnya terdiri dari orang-orang yang ingin mencapai tujuan bersama dalam skala besar. Dengan bela negara, kita bersama-sama mempertahankan negara kita sebagai salah satu penopang berdirinya negara.

    6. Meningkatkan Martabat dan Nilai di Mata Internasional
    Masyarakat suatu negara yang memiliki sikap nasionalis yang tinggi akan meningkatkan martabat negara itu di mata dunia. Tercipta nilai yang berharga ketika melihat warga negara melestarikan negaranya sendiri, yang otomatis mencuri perhatian dunia.

    7. Memajukan Negara
    Dengan sikap cinta tanah air itulah maka negara akan dimajukan oleh warga negaranya yang setia. Dengan melestarikan kebudayaan, misalnya, maka tekad kuat yang dimiliki warga negara itu akan membuat budaya itu menjadi prestasi dan akhirnya diperhatikan oleh lembaga PBB atau lembaga dunia lainnya.

    8. Menghalau Segala Ancaman dari Luar Maupun dari Dalam Negeri
    Kekuatan bersama dapat mengalahkan kekuatan sebesar apapun. Dalam mengatasi masalah internal maupun eksternal, negara membutuhkan dukungan kuat dari para warga negaranya. Masyarakat bisa menciptakan keadaan yang tenteram dan bersama-sama mengalahkan ancaman dari luar seperti terorisme, perang, dan sebagainya.

    Bela negara tidak hanya dapat dibuktikan secara fisik seperti pelatihan militer secara sukarela. Banyak sekali bentuk perbuatan yang bisa kita lakukan untuk membela negara, seperti:

    Mempelajari Pendidikan Kewarganegaraan dan Upacara; jangan pernah merasa enggan untuk mempelajari sejarah perjuangan negara Indonesia. Sebaliknya, kita harus simpati dan membantu mempertahankannya

    Mencintai Produk Dalam Negeri; 
    hal ini akan sangat membantu memajukan negara karena produk Indonesia akan mendapat pengakuan dari dunia jika diawali dengan pengakuan dari dalam negeri.

    Melestarikan Budaya Negeri; sama halnya seperti mencintai produk dalam negeri, kita juga harus mempelajari dan melestarikan budaya negeri yang berangsur punah sejak kemajuan teknologi.

    Belajar Rajin Untuk Memajukan Bangsa; bela negara juga bisa diwujudkan dengan cara meraih prestasi internasional agar negara kita bisa dipandang dunia.
    Mengabdi Pada Setiap Profesi; ketika kita memberikan yang terbaik dalam setiap profesi yang kita jalani, maka lambat laun kita bisa memajukan negara.

    Sukarela Menjadi TNI atau Pelatihan Militer; ini adalah bentuk fisik yang paling dominan dan dibutuhkan oleh negara. Wajib Militer sebenarnya dibentuk agar masyarakat memiliki kepedulian terhadap pertahanan negaranya.

Pertanyaan Lainnya