pengertian titik leleh dan titik didih
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban diahviolin
Titik leleh atau titik lebur adalah suhu di mana suatu benda padat yang dipanaskan akan berubah dari bentuk padat menjadi bentuk cair.
Misalnya titik leleh air adalah pada suhu 0 °C, di masa es akan mencair.
Titik didih adalah suhu di mana suatu benda cair yang dipanaskan akan berubah dari bentuk cair menjadi bentuk gas.
Misalnya titik leleh air adalah pada suhu 100 °C. di mana air akan mencair menjadi uap air.
Pembahasan:
1. Titik leleh
Titik leleh atau titik lebur suatu zat adalah suhu saat zat berubah dari padat menjadi cair.
Pada titik leleh, bentuk padat dan cair ada dalam kesetimbangan. Untuk sebagian besar zat, titik leleh dan titik beku kira-kira sama. Misalnya air akan membeku bila didinginkan menuju suhu 0 °C, dan pada suhu sama es akan mencair bila diberikan panas.
2. Titik didih
Titik didih adalah suhu saat zat berubah dari cair menjadi uap ketika dipanaskan.
Titik lebur dan titik didih suatu zat tergantung pada tekanan dan biasanya ditentukan pada tekanan standar yaitu 1 atmosfer atau 100 kPa.
Pelajari lebih lanjut hubungan kalor dan kenaikan suhu di: brainly.co.id/tugas/19337927
Pelajari lebih lanjut ciri dari perubahan wujud yang melepaskan kalor di: brainly.co.id/tugas/7965866
Pelajari lebih lanjut kenaikan suhu dan perubahan wujud saat dipanaskan di: brainly.co.id/tugas/5759150
------------------------------------------------------------------------------
Detail Jawaban:
Kode: 11.7.2
Kelas: XI
Mata pelajaran: Kimia
Materi: Bab 2 - Termokimia